Sumpah Profesi Kesehatan, Sanana Jadi Tuan Rumah

ModeratorSua.com, Sanana – Pengurus Promotor dan Pendidik Kesehatan Masyarakat Indonesia (PPPKMI) Cabang Kepulauan Sula, jadi tuan rumah, pada kegiatan Sumpah Profesi Promosi Kesehatan dan Ilmu Perilaku, yang dijadwal berlangsung pada 14 Januari 2023 mendatang.

Kegiatan ini bersamaan dengan pelantikan pengurus PPPKMI Cabang Kepulauan Sula.

Pelantikan dan sumpah profesi ini, akan diselenggarakan di Istana Daerah Kabupaten Kepulauan Sula.

Dihadiri langsung oleh Pengurus Pusat PPPKMI bidang pengembangan dan penguatan organisasi, Dr. Tati Sumiati, dan Ketua Pengurus Daerah Provinsi Maluku Utara, Riskal Muslim, MPH.

Ketua PPPKMI Cabang Kepulauan Sula, Risman Geilea ketika ditemui ModeratorSua.com, usai menggelar rapat sore tadi, menyampaikan.

Pihaknya telah mempersiapkan banyak hal, mengingat ini kegiatan perdana, dan PPPKMI Cabang Sula jadi tuan rumah.

“Pelantikan ini dilanjutkan sumpah profesi, dan diikuti ratusan peserta dari kabupaten lain secara online. Alhamdulillah Sanana tuan rumah,”kata Risman pada ModeratorSua.com, Kamis (12/01/23).

Mengingat kegiatan ini akan berlangsung juga secara online, sebagai koordinator kegiatan, Risman ingin memberi pelayanan terbaik.

“Makanya saat ini, kami berupaya memastikan kualitas jaringan internet, agar pada sumpah profesi tidak terganggu,”tambahnya

Dia juga berharap, mitra kerja Promotor dan Pendidik Kesehatan masyarakat Indonesia (PPPKMI) Cabang Sula, dapat hadir pada kegiatan tersebut.

“Kiranya DPRD KOMISI III, DLH, DP2KB, Dinkes, serta pimpinan organisasi, dapat menghadiri kegiatan kami nanti,”harap Risman

Terpisah dari Risman, Ketua Umum PPPKMI Daerah Maluku Utara, Riskal Muslim saat dikonformasi, menyebutkan. sumpah porfesi akan diikuti ratusan peserta secara daring.

“ada sekitar 25 peserta sumpah profesi dari Sula, dan yang ikut online dari kabupaten di luar Maluku Utara yaitu Jawa, Sumatera, dan Sulawesi. Bisa ratusan orang,” beber Riskal mengakhiri.

Penulis: Gajali Fataruba | Editor: Gun

Author: Property: Moderatorsua

Moderator Sua adalah sarana mengakses Berita berkualitas dan berimbang. Layaknya Butterfly, ModeratorSua hadir untuk menyajikan berita perubahan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *